EzNetMonitor
Satu lagi project yang saya buat untuk monitoring status dry contact relay yang terintegrasi dengan webserver sebagai media monitoringnya. Berbasis wifi module ESP8266 dengan Node MCU firmware untuk memonitoring single dry contact relay. Dilengkapi dengan map sehingga dapat dimonitoring secara visual maupun ditampilkan dalam tabel data base
Status drycontact relay ditampilkan dengan warna berbeda pada map, serta ditampilkan pula pada tabel. Jika anda berminat, anda dapat memesannya pada kami. Untuk sementara sebagai POC saya membuat untuk 1 node, secara teori node bisa lebih dari satu lokasi dan dapat ditampilkan secara bersamaan dalam 1 map sehingga anda dapat memonitor asset anda yang tersebar diberbagai lokasi secara bersamaan. Anda ingin melihat secara langsung disini atau anda ingin mencoba mengubah status nya on atau off. Namun saya masih menggunakan free hosting sehingga fasilitas reseting database menjadi sulit dilakukan.
EzNetMonitor
Reviewed by cahyohertanto
on
July 11, 2015
Rating:
No comments: