DIY 1,5V to 220V inverter from Old Phone Charger

Karena banyak battery bekas yang tersisa, akhirnya saya coba membuat sebuah inverter dc to ac untuk dapat dipergunakan sebagai emergency lamp tanpa harus membeli emergency lamp. Bahan bahannya cukup mudah yaitu transformer dari bekas charger HP dan Transistor daya yang cukup untuk menangani arus 0,5-2A semisal TIP3055, TIP41, BD139 atau yang sejenisnya. Langsung saja kita lanjut pada langkah langkah pembuatannya pertama siapkan trafo dari bekas charger yang tidak terpakai umumnya trafo bekas charger ini memiliki 6 kaki




Untuk membedakan pin pada trafo bekas charger saya beri penomoran seperti gambar berikut.



Pergunakan multimeter untuk memeriksa nilai tahanan pada pin 1-2 dan 3-4 nilai tahanan tertinggi dipergunakan sebagai output untuk menyalakan lampu dan nilai resistansi terendah adalah sebagai feedback sedangkan pin 5-6 dipergunakan sebagai source battery. Pada trafo bekas charger yang saya miliki pin 3-4 adalah ouput menuju lampu pin 2 terhubung ke pin 6 mempergunakan resistor 100ohm untuk melindungi basis transistor tetapi ini bukan nilai krusial dapat diganti dengan nilai yang mendekati. Berikut rangkaiannya:



 
Setelah dirangkai dan diberikan beban lampu LED 7 watt kira -kira akan menjadi seperti gambar berikut :

 
Berikutnya adalah menguji rangkaian menggunakan battery alkaline 1,5V dan lampu pun menyala seperti pada gambar. Rangkaian ini dapat dipergunakan sebagai lampu darurat saat listrik rumah padam atau dapat dipergunakan didesa desa dengan menggunakan lithium battery yag dapat dicharge dan sola panel sehingga masyarakat dipedasaan yang belum terjangkau oleh perusahaan listrik negara dapat menikmati cahaya lampu dengan biaya murah.




Semoga bermanfaat.
DIY 1,5V to 220V inverter from Old Phone Charger DIY 1,5V to 220V inverter from Old Phone Charger Reviewed by cahyohertanto on November 15, 2017 Rating: 5

No comments:

close